Mengenai Saya

Foto saya
Tabanan, Bali, Indonesia
My name is dhany, I'm 6 months old

Minggu, 27 Maret 2011

Komunikasi Dengan Bayi

SESAAT setelah dilahirkan, bayi sudah mampu berkomunikasi dengan orang lain melalui gerakan tubuh dan suara. Menangispun menjadi sarana komunikasi bagi sikecil. Setiap tangisannya memiliki arti yang berbeda. Ketika merespon tangisan dan berinteraksi dengannya membantu bayi belajar tentang cara berkomunikasi dengan orang-orang disekitarnya.

Suara dan sentuhan

Bagaimana anda berkomunikasi dengan bayi? Sejak anda menggendong bayi setelah ia dilahirkan, proses komunikasi telah dimulai. Suara, sentuhan, dan pandangan anda menjadi sarananya. Bayi baru belajar mengenal dunianya melalui indera. Indera sentuhan dan pendengaran bayi sangat berperan untuk berkomunikasi dengan orang lain.ia sangat ingin mengetahui suara dan bunyi yang didengarnya. Hal yang paling menarik bayi adalah manusia.

Sebelum penglihatannya jelas, bayi sudah bisa mengenali anda melalui suara.jika anda sering mengajak si kecil berbicara sejak masih dalam kandungan, ia akan mengenali suara anda setelah dilahirkan.karenanya, berbicalah dengan bayi anda setiap saat.sekalipun ia belum mengerti setiap kata. Suara anda yang tenang dan nyaman membantu sikecil merasa aman. Setiap sentuhan yang ia terima membantunya belajar tentang kehidupan. Jangan lupa untuk memberi bayi ciuman lembut. Ia akan mengerti dunia merupakan tempat yang menyenangkan dan nyaman.

Kontak wajah dan mata

Beberapa hari setelah dilahirkan, sikecil akan terbiasa melihat anda. Ia pun semakin mengenali wajah anda. Ketika anda mengajak si kecil berbincang, lakukan sambil memandang wajahnya. Berbicalah dengan jelas jangan dengan berbisik.perlihatkan ekspresi wajah saat berbicara, cobalah untuk memperlihatkan wajah-wajah yang mungkin akan membuat dai tertarik. Ia akan merasa menjadi bagian dari kehidupan and dan melihat hal yang sedang terjadi. Karenanya, kontak wajah dan mata sangat penting ketika anda berkomunikasi dengan kata-kata sederhana, sekalipun ia masih bayi.

Mother eaze

Menyanyi juga merupakan salah satu alat untuk berkomunikasi dengan bayi, cara ini alami dan penting untuk mengembangkan kemampuan bahasanya. Ketika bernyanyi, anda seolah sedang berbicara dengan irama. Metode ini dikenal sebagai mother eaze.Melodinya memiliki banyak arti karena membuat bayi memahami maknanya.

Komunikasi dengan bayi baru sangat penting agar anda bisa memenuhi kebutuhannya. Selain itu, berkomunikasi dengan bayi membangun ikatan yang kuat dengan si kecil. Respon anda ketika ia mencoba berkomunikasi dengannya membuatnya mengetahui ia bagian penting dalam kehidupan anda.

http://www.bayisehat.com/child-development-mainmenu-35/100-komunikasi-dengan-bayi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri Populer